Sorotjakarta,-
PT Pamerindo Indonesia kembali menggelar pameran terbesar se Asia Tenggara, yakni Indonesia Energy dan Engineering (IEE) 2022 Series yang pembukaannya resmi di buka pada hari ini, Rabu, 14/9/2022 di Jakarta International Expo.
IEE 2022 Series menggabungkan lima pameran berskala internasional dari berbagai sektor penting di Indonesia yakni Electric and Power Indonesia, Oil dan Gas Indonesia, Mining Indonesia, Construction Indonesia, serta Concrete Show Southeast Asia.
IEE 2022 Series telah berhasil mengumpulkan lebih dari 1.100 peserta pameran dari 42 negara maupun daerah, serta 2.700 produk dan jasa yang mengedepankan energi terbarukan, sustainability, pemberdayaan talenta muda, serta beragam inovasi teknologi di bidang energi dan teknik.
Event Director Energy and Engineering Series Pamerindo Indonesia Lia Indriasari, optimistis IEE 2022 Series dengan spirit “Back to Market” akan menjadi bukti nyata perkembangan industri di sektor energi dan teknik.
“Pameran ini akan menjadi platform yang menciptakan multiplier effects terutama di sektor perekonomian seperti pertumbuhan devisa negara, ekspor-impor, serta iklim investasi. Indonesia perlu dukungan dari seluruh pelaku industri untuk sama-sama menyokong pertumbuhan ekonomi Indonesia dari berbagai sisi,” tutur Lia.
Masih tutur Lia Indriasari, seluruh aspek dalam ivent ini diupayakan untuk menyeleraskan dengan program sustainability sebagai bentuk komitmen Pamerindo kepada masyarakat, pemerintah, industri dan lingkungan. “Saya sangat bangga karena penyelenggaraan IEE 2022 Series kali ini telah ikut mengimplementasikan 11 program pembangunan berkelanjutan yang akan mendukung negara ini dalam mencapai visi Indonesia tahun 2045 menjadi negara maju dan termasuk ke dalam 5 kekuatan ekonomi dunia dengan kualitas manusia yang unggul tutupnya.
Dalam pembukaan IEE 2022 Series, Pamerindo turut meluncurkan program baru bertajuk GIFA and METEC 2023 bekerjasama dengan Mesee Dusseldorf Asia(MDA) Singapura yang mengangkat pameran Metalurgi dan pengecoran diIndonesia tahun 2023. (yr)
Source : sorotjakarta.com